Apa itu Fetch as Google – Salah satu manfaat menjalankan SEO marketing adalah untuk meningkatkan visibilitas pencarian website di SERPs. Bagaimana SEO bisa melakukannya?.
SEO bisa melakukannya melalui algoritma indexing yang dimilikinya. Algoritma ini sekaligus menjadi salah satu dari 3 cara Google, search engine nomor 1 di dunia memahami konten Anda.
Lebih tepatnya algoritma ini berjalan setelah Google melakukan proses crawling konten website. Apabila konten Anda lolos proses crawling ini, maka Google akan menempatkannya ke dalam database indexing.
Dari database inilah kemudian Google mempelajari lagi konten Anda untuk bisa diberikan ranking pencarian di SERPs yang sesuai. Apakah berada di halaman 1 Google atau tidak.
Dari sini kita tahu betapa pentingnya konten website masuk ke dalam proses indexing Google. Karena dengan itu, manfaat lain daripada SEO marketing ini bisa diraih. Lantas, bagaimana caranya agar konten website cepat terindeks Google?.
Anda bisa mendapatkan jawabannya melalui link artikel di bawah ini;
Baca Juga: 9 Cara Mudah untuk Dapatkan Konten Cepat Terindeks Google
Bisa dibilang bahwa artikel di atas memberikan Anda banyak panduan fundamental agar konten webnya cepat terindeks. Tapi, tahukah Anda bahwa sejatinya kita bisa mempercepat proses indexing ini dengan cara lain. Cara lain ini tidak memerlukan langkah-langkah yang panjang, dan hanya membutuhkan URL konten Anda saja untuk ditinjau.
Cara ini adalah Fetch as Google. Apa itu Fetch as Google?, MinTiv akan membahasnya lengkap di dalam artikel ini, jadi simak baik-baik ya!.
Apa itu Fetch as Google?
Fetch as Google adalah tools di Search Console yang berfungsi untuk menguji apakah Googlebot bisa memasukkan URL konten website ke dalam proses indexing. Fitur ini memberikan informasi lengkap kepada kita tentang bagaimana halaman website dilihat oleh crawler.
Mudahnya, Fetch as Google adalah fitur Search Console yang memudahkan kita untuk mengajukan konten website secara mandiri agar lebih cepat terindeks.
Baca Juga: Cara Dapatkan Cuan dari Website Melalui Google Reader Revenue
Nantinya, fitur ini akan menilai performa daripada konten website yang diajukan tersebut, apakah pantas masuk ke dalam database index atau tidak. Fetch as Google adalah alternatif terbaik untuk melakukan indexing tanpa harus membuat sitemap.xml terlebih dahulu.
Manfaat Menjalankan Fetch as Google
- Mempercepat proses indexing. Karena proses permintaan indexing dilakukan secara mandiri, tidak menunggu mesin crawler untuk “datang” menghampiri konten Anda, maka proses indexing bisa lebih cepat dilakukan.
- Mendapatkan informasi tentang kualitas render halaman website. Berikutnya adalah memudahkan Anda untuk melihat performa performa rendering website oleh Google. Anda dapat melihat apakah elemen-elemen penting website seperti gambar, video, dan struktur halaman bisa dibaca dengan baik atau tidak oleh Google.
- Identifikasi masalah teknis website. Efek domino dari manfaat sebelumnya, adalah Anda bisa dengan mudah mengetahui masalah teknis website yang mungkin terjadi. Anda bisa gunakan data hasil diagnosa yang ada untuk perbaiki kualitas konten.
- Memudahkan proses pemantauan status indexing. Yang terakhir adalah memudahkan Anda untuk memantau proses status indexing konten. Terlebih jika proses ini ditujukan untuk konten andalan di website Anda.
Cara Menjalankan Fetch as Google
- Daftarkan website Anda terlebih dahulu di Google Search Console. Lakukan verifikasi pada website Anda.
- Selanjutnya, tambahkan website Anda ke dalamnya, klik tombol Tambahkan Properti, dan ikuti petunjuk yang diberikan.
- Tambahkan tag HTML ke dalam website Anda (sitemap), jangan lupa untuk membuat sitemap XML, upload file tersebut ke dalam Google Search Console.
- Tepat di bagian sisi kiri menu terdapat menu Inspeksi URL. Klik tepat pada menu tersebut, lalu masukan URL konten website Anda di kolom URL.
- Setelah itu klik tombol Uji URL Aktif, tunggu beberapa saat. Proses ini mungkin akan memakan waktu 2-3 menit. Setelah selesai, klik tombol Minta Pengindeksan.
Inilah penjelasan lengkap tentang apa itu fetch as Google. Apabila Anda berminat untuk mendapatkan Jasa SEO Terbaik, hubungi segera Creativism.id.
Baca Juga: 4 Cara Cek Artikel Sudah Terindeks Google atau Belum
Creativism menyediakan layanan Digital Marketing untuk perorangan, UMKM, UKM, hingga perusahaan besar yang mencari partner untuk menghandle social media, website, SEO, dan menyediakan seluruh kebutuhan promosi hingga IT Solution untuk bisnis Anda. Hubungi di nomor WhatsApp 6281 22222 7920.
[…] Baca Juga: Apa itu Fecth as Google dan Bagaimana Cara Melakukannya? […]