Cara Meningkatkan CTR Website – Ketika menjalankan digital marketing, maka kita perlu mempelajari banyak istilah akan metrik-metrik di dalamnya. Termasuk juga ketika kita menjalankan strategi website marketing menggunakan konsep SEO. Maka jelas kita akan mempelajari banyak metrik penting di dalamnya.
SEO sendiri adalah kependekan dari Search Engine Optimization. Sebuah ilmu optimasi website agar dapat tampil di urutan teratas halaman hasil pencarian search engine. Ilmu ini dijalankan dengan menetapkan keyword tertentu sebagai target utama. Di dalam prosesnya, tentu ada banyak metrik penting yang mesti dipelajari.
Satu yang paling populer tentu saja adalah metrik traffic website. Sebuah metrik yang digunakan untuk mengukur jumlah pengunjung website yang datang dalam kurun waktu tertentu. Bisa dibilang bahwa metrik inilah yang paling banyak didewakan oleh para pebisnis.
Tidak salah, tetapi terlalu fokus pada satu metrik ini saja jelas adalah kesalahan yang fatal. Ada banyak metrik penting lainnya yang perlu dipelajari. Dan bahkan lebih dapat memberikan pengaruh yang kuat untuk perkembangan bisnis, terutama dari sisi penjualan. Salah satunya adalah CTR atau Click-through rate.
Apa itu CTR?. CTR adalah metrik yang digunakan untuk mengukur rasio antara jumlah klik yang diterima iklan dan frekuensi iklan ditampilkan. CTR biasanya digunakan untuk mengukur seberapa baik performa iklan, listing dan juga keyword.
Jika CTR akrab dengan iklan, bukankah lebih relate jika kita membahasnya dari poin SEM (Search Engine Marketing).
Nah, di sinilah uniknya SEO. Didapatkan dari FirstPageSage, hasil konten yang tampil di urutan teratas search engine, mampu menghasilkan metrik CTR 18x lebih besar ketimbang konten yang tampil di urutan teratas dengan label iklan (terintegrasi Google Ads).
Lantas, bagaimana caranya agar kampanye SEO yang kita lakukan dapat meningkatkan metrik CTR yang ada?.
Anda berada di dalam blog yang tepat. Karena di dalam artikel ini, MinTiv akan memberikan 5 tips jitunya kepada Anda secara lengkap. Penasaran apa saja?. Simak baik-baik artikel ini ya!.
Cara Meningkatkan CTR Website Bisnis
1. Perhatikan Performa Metrik CTR dari Konten yang Sudah Ada
Sumber: Google Search Console
Dimulai dari tips yang pertama, yakni memperhatikan terlebih dahulu performa konten yang sudah ada. Cek kembali performa konten tersebut berdasarkan metrik CTR.
Anda bisa saja menggunakan tools analisis gratis dari Google yakni Google Search Console. Buatlah list untuk konten-konten yang memiliki CTR tinggi. Prioritaskan konten tersebut untuk selalu di-up. Anda bisa terus menyebarkannya, atau menjadikannya sebagai tujuan dari internal link atau link building.
2. Update Konten Lama
Kelanjutan dari cara yang pertama adalah dengan memaksimalkan konten-konten lama yang kurang perform. Semisal Anda sudah memiliki target untuk metrik CTR sebelumnya tiap konten mencapai setidaknya 3%.
Lalu untuk konten yang CTR nya kurang dari itu, Anda masukan ke dalam list baru. List konten yang butuh peremajaan. Ada banyak cara yang bisa Anda lakukan untuk bisa update konten agar bisa lebih perform.
Salah satu cara terbaiknya adalah dengan memperbaiki judul yang ada, dan menambahkan kata “Update“.
3. Membuat Judul Konten yang Menarik dan Bersifat Persuasif
Berhubungan dengan judul, Anda juga bisa memaksimalkan bagian ini ketika proses pembuatan konten website yang baru. Anda bisa menggunakan beberapa teknik penulisan judul. Seperti menempatkan angka, atau bahkan memberikan karakter spesial untuk mempertegas isi konten.
Contohnya; 9 Tips Ngonten Keren untuk Kamu yang Introvert (Petunjuk dari Ahli)
Selain dengan melibatkan penggunaan angka dan karakter spesial, Anda juga bisa membuat judul konten yang membuat calon pengunjung penasaran
Contohnya; Jangan Lakukan Ini Jika Tidak Mau Akun IG Kamu Kena Ban
Adapun penjelasan mengenai berbagai teknik penulisan judul konten menarik ini, sudah MinTiv bahas lengkap pada artikel sebelumnya. Anda bisa membacanya melalui link artikel di bawah ini;
Baca Juga: Tips Menulis Judul Konten yang Menarik
4. Memaksimalkan Penggunaan URL Konten
Keempat, sederhana, tetapi memiliki peran yang cukup besar untuk meningkatkan pemahaman crawler akan konten Anda. Ya, Anda harus dapat memaksimalkan penggunaan keyword utama di dalam URL konten. Buatlah URL konten yang ada sependek mungkin, agar mudah dibaca oleh crawler dan shareable untuk pengunjung website.
5. Buat Meta Description yang Emosional, Penuh Kalimat Aktif
Terakhir, adalah dengan membuat meta description yang penuh dengan emosional. Penuh dengan kalimat aktif yang dapat menggugah selera calon pengunjung untuk melakukan klik. Contoh saja seperti meta description konten Creativism di bawah ini;
Sumber: Google.com
Di mana MinTiv memberikan meta description dengan narasi yang awalnya mewakili pebisnis yang sedang mencari info Jasa SEO Tahunan Terbaik. Mewakili pebisnis yang ingin mendapatkan layanan SEO lengkap.
FAQ Seputar Konten
- Apa itu CTR?. CTR adalah kependekan dari Click-through rate. Digunakan untuk mengukur rasio antara jumlah klik yang diterima iklan dan frekuensi iklan ditampilkan.
- Mengapa SEO dapat meningkatkan CTR website?. Karena SEO memberikan informasi terbaik yang kemudian mengalami proses seleksi ranking dari Google. Hasil organik yang tampil tanpa ebel-ebel Sponsored tentu lebih menarik perhatian pengguna Google melakukan klik.
Inilah penjelasan lengkap tentang cara meningkatkan CTR website bisnis via SEO. Apabila Anda berminat untuk mendapatkan Jasa SEO Lengkap, hubungi saja Creativism.id.
Creativism menyediakan layanan Digital Marketing untuk perorangan, UMKM, UKM, hingga perusahaan besar yang mencari partner untuk menghandle social media, website, SEO, dan menyediakan seluruh kebutuhan promosi hingga IT Solution untuk bisnis Anda. Hubungi mereka di nomor WhatsApp 6281 22222 7920.