Faktor Tidak Terduga Traffic Website – SEO adalah ilmu optimasi website agar dapat tampil di urutan teratas halaman hasil pencarian search engine. Ilmu ini biasanya difokuskan pada keyword tertentu yang menjadi target utama. Di dalam prosesnya, kita akan mempelajari banyak hal penting.
Dimulai dari 4 metode SEO utama beserta dengan teknik penerapannya, metrik-metrik penting, dan juga faktor-faktor yang dapat memengaruhi performa SEO. Di dalam artikel ini, MinTiv akan fokus untuk membahas faktor-faktor yang dapat memengaruhi performa SEO. Sudah sering membacanya?. Tenang, di dalam artikel ini, MinTiv akan membahas sesuatu yang lebih unik.
MinTiv akan mengulas tentang faktor tidak terduga yang dapat menyebabkan traffic website menurun. Penasaran apa saja?, simak baik-baik artikel ini ya!.
Faktor Tidak Terduga yang Memengaruhi Traffic Website
1. Kondisi Global
Faktor tidak terduga pertama yang dapat memengaruhi traffic website adalah kondisi global. Ya kondisi atau situasi yang dialami oleh berbagai negara, dapat memengaruhi pencarian informasi pengguna search engine.
Contoh saja ketika dunia mengalami pandemi Covid-19 selama periode 2019-2022. Pencarian terhadap informasi Covid-19 begitu marak dilakukan. Oleh sebab itu, tidak heran jika website yang niche kontennya kesehatan, mengalami peningkatan traffic yang fantastis.
2. Lokasi Pengakses
Faktor kedua adalah lokasi pengakses. Faktor ini sebenarnya berkaitan erat dengan salah satu metode SEO, yakni Local SEO. Apabila seorang pengguna Google mengakses informasi dari lokasi di Indonesia, maka jelas informasi dari website luar negeri tidak akan muncul.
Kecuali jika pengguna tersebut menggunakan VPN (Virtual Private Network) dengan menyamar sebagai pengakses dari negara lain. Atau sebelumnya, mereka telah mengatur hasil SERP sesuai dengan wilayah negara tertentu.
3. Bahasa yang Digunakan
Sumber: Google.com
Search engine bekerja berdasarkan keyword, dan keyword dituliskan melalui bahasa tertentu. Search engine kemudian akan bekerja untuk mencari hasil yang relevan, sesuai dengan maksud dari bahasa yang digunakan.
Sumber: Google.com
Agar lebih mudah dipahami, MinTiv berikan 1 contoh. Hasil pencarian “Football” akan memberikan SERP yang berbeda untuk global dan untuk Amerika.
4. Perubahan Teknologi
Sumber: Google.com
Berikutnya adalah perubahan teknologi. Hal ini jelas akan sangat memengaruhi performa traffic website. Terlebih jika perubahan teknologi tersebut juga menyangkut kebiasaan pencarian pengguna. Dari yang awalnya menggunakan Google untuk mesin pencarian, kemudian beralih pada search engine lainnya.
Baca Juga: Perlukah Kita Mempelajari Search Engine Selain Google?
Atau yang paling dekat saat ini adalah perubahan kebiasaan pencarian pengguna search engine memanfaatkan AI.
5. Kondisi Ekonomi
Berikutnya adalah kondisi ekonomi. Ya, kondisi ekonomi suatu negara dapat memengaruhi performa website bisnis tertentu. Terlebih lagi untuk website bisnis dengan harga jasa atau produk yang cenderung tinggi. Secara tidak langsung, pencarian keyword dengan melibatkan kata murah akan lebih banyak dilakukan.
Contoh saja pencarian Jasa SEO Murah, ketika kondisi ekonomi menurun.
6. Perubahan Legalitas dan Kebijakan
Faktor terakhir adalah perubahan legalitas dan kebijakan dari suatu negara. Semisal negara Anda sedang mengalami konflik dengan negara pemilik search engine tertentu, anggap saja Google. Lalu negara tersebut melakukan blokir akan semua akses layanan yang ada.
Ini tentu akan memberikan dampak yang besar pada menurunnya traffic website Anda.
FAQ Seputar Konten
- Apa itu SEO?. Kependekan dari Search Engine Optimization. ilmu optimasi website agar dapat tampil di urutan teratas halaman hasil pencarian search engine.
- Apa saja metode SEO?. On Page SEO, Off Page SEO, Local SEO, dan Technical SEO.
- Faktor apa saja yang dapat memengaruhi performa SEO?. Secara garis besar, terdapat 2 jenis faktor. 1. Faktor yang dapat dikendalikan, 2. Faktor yang tidak dapat dikendalikan.
Inilah penjelasan lengkap tentang faktor tidak terduga yang dapat memengaruhi traffic website. Apabila Anda berminat untuk mendapatkan Jasa SEO Website Lengkap, hubungi saja Creativism.id.
Baca Juga: 5 Cara Anti Mainstream untuk Meningkatkan Views Blog
Creativism menyediakan layanan Digital Marketing untuk perorangan, UMKM, UKM, hingga perusahaan besar yang mencari partner untuk menghandle social media, website, SEO, dan menyediakan seluruh kebutuhan promosi hingga IT Solution untuk bisnis Anda. Hubungi mereka di nomor WhatsApp 6281 22222 7920.