Apa itu Accelerated Mobile Pages – Ketika menjalankan strategi SEO, ada banyak hal yang mesti kita pelajari. Salah satunya adalah mempelajari faktor-faktor penting yang dapat mempengaruhi penilaian SEO.
Dari sekian banyak faktor penting tersebut, satu yang sering menjadi fokus utama adalah memperhatikan kondisi website. Apakah website dapat dengan mudah diakses di platform mobile atau tidak. Waktu akses data yang diperlukan pengunjung apakah cepat atau tidak. Kita bisa menyebut kondisi ini sebagai faktor Pagespeed, salah satu faktor yang mempengaruhi penilaian SEO dari crawler search engine.
Ada banyak cara yang bisa kita lakukan untuk bisa meningkatkan Pagespeed ini. Satu di antara banyak caranya adalah dengan menggunakan tools AMP (Accelerated Mobile Pages).
Apa itu Accelerated Mobile Pages?. MinTiv akan membahasnya lengkap di dalam artikel ini, jadi simak baik-baik ya!.
Apa itu Accelerated Mobile Pages?
Accelerated mobile pages atau AMP adalah framework open source yang memudahkan website agar dapat tampil maksimal ketika diakses di platform mobile. Framework ini akan mengurangi atau tidak menampilkan beberapa elemen berat dan data yang tidak diminta oleh pengunjung ketika diakses.
Teknologi framework ini pertama kali diperkenalkan oleh Google dan banyak digunakan untuk keperluan website berita. Bisa dibilang bahwa cara kerja daripada AMP Google ini mirip dengan Facebook Instant Articles yang dulu pernah ada.
Baca Juga: 11 Cara Meningkatkan Loading Website
Adapun website yang sudah dipasangkan tools ini, akan menampilkan icon seperti petir di SERP versi mobile. Contohnya seperti gambar di bawah ini;
Sumber: Stxnext.com
Lantas apa saja manfaat daripada AMP ini.
Manfaat AMP untuk Website
Secara garis besar AMP memang akan membantu website bisnis untuk lebih perform di versi mobile. Ini adalah penjelasan manfaat umum daripada AMP, bagaimana dengan detailnya?.
1. Membantu Loading Website Lebih Cepat
AMP akan membantu proses pemuatan halaman website yang dipinta oleh pengunjung lebih cepat. AMP akan mengoptimalkan kode, caching, serta CDN (Content Delivery Network). Semakin cepat informasi yang didapatkan oleh pengunjung, tentunya akan bantu website tingkatkan nilai baik pada poin user experience.
2. Membantu Ranking Konten di Indeks Mobile-First Lebih Cepat
Kedua adalah AMP yang mampu membantu website untuk ranking di indeks mobile-first lebih cepat. Indeks mobile-first sendiri adalah cara Google untuk menentukan peringkat konten di SERP. Cara ini bahkan Google prioritaskan sebelum melihat performa konten website tertentu di SERP versi desktop.
3. Mendapatkan Prioritas Google
Terakhir, website yang sudah dipasangkan AMP akan mendapatkan prioritas indeks Google. Ya, hal ini masih berlaku tepatnya sebelum faktor baru Core Web Vitals dan Interactivity & User Engagements diumumkan Juni 2021 lalu.
Elemen-Elemen Accelerated Mobile Pages
Mengapa AMP begitu powerful membantu website bisnis untuk perform di SERP mobile?. Jawaban adalah karena AMP mengandung banyak elemen-elemen penting. Dimulai dari;
1. AMP HTML
AMP HTML adalah elemen yang mengatur permintaan pengunjung agar diakses terbatas pada data yang diminta saja. Data-data lain yang tidak diminta oleh pengunjung tidak akan diproses kode HTMLnya. Hal inilah yang menjadikan hasil pencarian informasi di website dengan AMP berbeda jauh dengan website yang tidak menggunakan AMP.
2. AMP JavaScript
AMP menggunakan kode JS asynchronous, yang artinya halaman website dapat diakses oleh pengunjung meskipun elemen JS yang ada di dalamnya belum selesai dimuat.
3. AMP CDN
AMP akan menyimpan cache kunjungan website sebelumnya pada berbagai server, salah satunya adalah server CDN. Data kunjungan tersebut pada akhirnya akan dikirimkan ke pengguna melalui jalur yang paling singkat.
Kelebihan dan Kekurangan AMP
Kelebihan
- Google AMP, dapat diakses secara gratis tanpa harus mengeluarkan biaya.
- Menjadikan website Anda jauh lebih mobile friendly.
- Membantu website untuk tingkatkan performa SEO-nya.
- User experience yang didapatkan pengunjung akan meningkat ke arah yang positif.
- Memudahkan proses optimasi gambar lebih cepat.
- Meringankan kinerja server utama website dalam memuat data, karena adanya server CDN.
Kekurangan
- Google AMP akan menampilkan konten website Anda dengan tampilan yang minimalis. Ini bisa jadi boomerang, terlebih jika ada plugin atau widget yang seharusnya tampil.
- Menjadikan plugin atau widget tertentu tidak berfungsi.
- Kegiatan monetisasi dapat terhambat dengan AMP ini karena kemungkinan besar kode HTML iklan akan dihilangkan.
Apakah AMP Masih Worth It untuk Sekarang Ini?
Jawaban dari pertanyaan ini sebenarnya sudah terjawab di penjelasan manfaat AMP untuk website, tepatnya di bagian mendapatkan prioritas Google.
Ya, sejak Juni 2021, AMP tidak lagi menjadi komponen penting berpengaruh pada faktor SEO terutama untuk page speed. Diterapkannya algoritma page experience dan Core Web Vitals, menjadikan AMP tidak lagi diperlukan untuk konten dapat masuk di Top Stories Carousel.
Baca Juga: 19 Algoritma Google Ranking Terbaru
Google sendiri sudah melakukan konfirmasi bahwa penggunaan AMP bukan lagi faktor yang dapat mendongkrak ranking website di SERP. Peran dari AMP yang menjadi salah satu faktor penting untuk pagespeed sudah sepenuhnya digantikan oleh Core Web Vitals (CWV), dan Interactive & User Engagement.
Inilah penjelasan lengkap tentang apa itu Accelerated Mobile Pages. Apabila Anda berminat untuk mendapatkan Jasa Kelola Website Profesional, hubungi Creativism.id.
Baca Juga: Apa itu Redirect 301?
Creativism menyediakan layanan Digital Marketing untuk perorangan, UMKM, UKM, hingga perusahaan besar yang mencari partner untuk menghandle social media, website, SEO, dan menyediakan seluruh kebutuhan promosi hingga IT Solution untuk bisnis Anda. Hubungi mereka di nomor WhatsApp 6281 22222 7920.