Apa itu Personal Branding – Di era serba digital, kita akan dengan mudah menemukan banyak cara memperkenalkan bisnis. Salah satu cara yang banyak digunakan oleh pebisnis adalah memperkenalkan diri mereka secara personal.
Mereka membangun citra yang baik terutama dalam hal first impression kepada calon pelanggan. Ya, citra yang baik inilah yang kemudian mengantarkan pelanggan untuk menuju customer journey paling akhir, yakni konversi. Apa yang dilakukan oleh pebisnis ini sendiri, dapat kita katakan sebagai personal branding.
Apa itu personal branding?. MinTiv akan membahasnya lengkap di dalam artikel ini.
Apa itu Personal Branding?
Personal branding adalah proses membangun citra atau identitas diri sebagai merek atau brand. Proses ini melibatkan berbagai upaya untuk mengembangkan reputasi, penampilan, serta kepribadian yang konsisten.
Baca Juga: 9 Ide Usaha Ramadhan yang Menguntungkan
Pada akhirnya, kepribadian yang terbentuk inilah yang akan menuntun pebisnis pada nilai dan tujuan yang sebelumnya telah ditetapkan.
Fungsi dari Personal Branding
Ada banyak fungsi daripada personal branding. Di sini MinTiv akan memberikan penjelasan lengkap tentang 5 fungsi dari banyak fungsi personal branding.
5 fungsi tersebut adalah;
- Terbangunnya citra positif dan juga profesional. Citra ini akan menarik perhatian banyak calon pelanggan. Pada akhirnya Anda bisa memperluas jaringan relasi serta peluang bisnis.
- Meningkatkan kepercayaan diri. Ya, personal branding yang baik tentunya akan meningkatkan kepercayaan diri seseorang ketika mereka sedang berbicara di depan umum. Lawan bicara tentunya akan merasa “kecil” jika berhadapan dengan Anda.
- Membantu Anda untuk dapat tampil unik. Ya, unik dan autentik adalah nilai lebih yang Anda dapatkan apabila personal branding yang coba dibangun berhasil.
- Pengaruh dan otoritas yang meningkat. Ya, personal branding yang kuat benar-benar akan memberikan pengaruh yang besar pada bisnis di sekelilingnya. Orang-orang akan memandang Anda dengan cara yang berbeda dalam artian yang baik.
- Membantu Anda untuk capai tujuan karir atau bisnis. Pintu peluang untuk mendapatkan kesempatan yang lebih baik akan terbuka lebih lebar.
Cara Melakukan Personal Branding
Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk Anda bisa menjalankan personal branding. Berikut ini adalah 7 cara yang bisa Anda lakukan untuk personal branding yang sukses.
1. Kenali Diri Anda Lebih Dalam
Yang pertama adalah mengenali diri Anda terlebih dahulu. Termasuk ke dalam bagian ini adalah memahami nilai dan kelebihan yang Anda miliki. Pastikan bahwa Anda membawa sesuatu yang memang Anda sudah paham dan ahli di dalamnya.
2. Menentukan Target Audiens
Kedua adalah dengan menentukan target audiens Anda. Pastikan bahwa Anda mengerti dengan baik apa yang mereka inginkan dan butuhkan dari produk bisnis Anda. Sesuaikan pesan atau konten Anda kepada audiens yang tepat. Jika audiens Anda adalah generasi milenial ataupun generasi Z, pembawaan yang kekinian dengan bahasa yang juga kekinian tentu akan lebih cocok.
3. Sampaikan Pesan yang Kuat
Ketiga adalah menyampaikan pesan konten Anda dengan fokus pada keahlian Anda. Sampaikan pesan konten tersebut dalam bahasa yang jelas dan mudah dimengerti.
4. Manfaatkan Sosial Media
Untuk mendapatkan audiens yang lebih luas, dan lebih banyak orang yang mengenal Anda, gunakan sosial media. Tidak bisa dipungkiri bahwa sosial media sangat ampuh digunakan untuk bangun citra yang baik. Terlebih lagi di Indonesia, yang notabene penduduknya gemar mengakses sosial media.
Didapatkan dari laporan We Are Social, jumlah pengguna aktif media sosial di Indonesia mencapai angka 167 juta orang pada Januari 2023. Jumlah tersebut setara dengan 60,4% dari populasi di dalam negeri.
5. Membangun Reputasi
Setelah kepribadian baik Anda sebagai pebisnis telah terbentuk, maka langkah selanjutnya adalah membangun reputasi. Jaga diri Anda dari segala hal yang memungkinkan orang lain melihat jelek diri Anda.
Termasuk dalam hal ini adalah berhati-hati memilih dengan siapa Anda bekerjasama.
6. Memberikan Nilai Tambah
Selanjutnya adalah dengan memberikan nilai tambah. Semisal jika “promosi diri” Anda sudah lekat dengan kata Terpercaya, maka Anda bisa menambahkan nilai lain seperti “Terbaik atau Profesional”.
7. Konsisten dan Berkelanjutan
Yang terakhir adalah melakukan keenam langkah sebelumnya dengan konsisten dan berkelanjutan. Jangan pernah merasa puas jika sudah mencapai tahapan tertentu. Teruslah berkembang.
Inilah penjelasan lengkap tentang apa itu personal branding. Apabila Anda memerlukan partner yang tepat untuk personal branding, hubungi Creativism.
Kebetulan mereka telah banyak membantu mereka mereka yang ingin membangun citra yang baik. Seperti;
– Agung Yunikusuma
– Dr Kulit Balikpapan
– Mersilia Arvita
– Hittoh Fattory
Creativism menyediakan layanan Digital Marketing untuk perorangan, UMKM, UKM, hingga perusahaan besar yang mencari partner untuk menghandle social media, website, SEO, dan menyediakan seluruh kebutuhan promosi hingga IT Solution untuk bisnis Anda. Hubungi mereka di nomor 6281 22222 7920.
[…] zaman dulu. Dulu, kita hanya bisa mengandalkan media televisi sebagai sarana untuk memperbesar personal branding di khalayak […]